Berita Terkini

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025

#TemanPemilih, dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97, KPU Kota Singkawang menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat di halaman kantor KPU, Selasa (28/10/2025).

Bertindak sebagai pembina upacara, Ketua KPU Kota Singkawang, Khairul Abror, dalam amanatnya mengajak seluruh jajaran sekretariat dan anggota untuk merenungkan kembali semangat perjuangan para pemuda di masa lalu. Ia menyampaikan bahwa dahulu para pemuda berjuang secara terpisah, namun melalui Sumpah Pemuda tahun 1928, mereka bersatu dalam semangat kebangsaan untuk membangun Indonesia.

“Semangat persatuan inilah yang perlu terus kita jaga dan aktualisasikan dalam konteks kekinian, terutama sebagai penyelenggara pemilu dan pilkada,” ujar Khairul Abror.

Ia juga menekankan pentingnya menumbuhkan semangat kerja kolektif dan mempererat koordinasi antar-subbagian, agar seluruh elemen di lingkungan KPU Kota Singkawang dapat menjadi satu kesatuan yang solid dalam mewujudkan penyelenggaraan pemilu dan pilkada yang profesional, berintegritas, dan melayani.

Hal tersebut, lanjutnya, sejalan dengan semangat Sumpah Pemuda yang menanamkan nilai persatuan, kebersamaan, dan tekad bersama untuk mencapai tujuan besar bangsa.

Semangat itu diharapkan terus hidup dalam setiap langkah dan tanggung jawab seluruh jajaran KPU Kota Singkawang, yang tidak hanya bekerja secara administratif, tetapi juga mengedepankan nilai pengabdian, dedikasi, dan nasionalisme dalam menjalankan tugas sebagai penyelenggara pemilu dan pilkada.

Upacara berlangsung dengan tertib dan penuh makna, diakhiri dengan pembacaan ikrar Sumpah Pemuda serta doa bersama sebagai bentuk refleksi atas perjuangan dan semangat generasi muda Indonesia.

#KPUMelayani
#KPUKotaSingkawang
 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 18 kali